EDUKASI GIZI BROSUR & POWERPOINT PADA PEDOMAN GIZI SEIMBANG (PGS) KELAS VII MTs HAYATUL ILMI
Abstract
Untuk memiliki derajat kesehatan dengan status gizi yang baik, oleh karena itu setiap Negara mampu memiliki pedoman yang dapat diterapkan oleh masyarakatnya sebagai pedoman gizi seimbang. Dalam hal ini, masyarakat belum mampu untuk melakukan pola makan dengan mementingkan gizi yang seimbang. Faktor yang mempengaruhi hal tersebut dikarenakan masih rendahnya sosialisasi dengan memberikan pengetahuan Pedoman Gizi Seimbang (PGS) yang sudah diterapkan oleh Kementerian Kesehatan Indonesia. Beberapa cara dapat digunakan untuk meningkatkan pengetahuan seperti pemberian edukasi gizi dengan media sebagai alat bantu. Tujuan penelitian dilakukan untuk mengetahui pengaruh edukasi gizi berbasis brosur dan power point terhadap tingkat pengetahuan Pedoman Gizi Seimbang (PGS) siswa kelas VII MTs Hayatul Ilmi. Penelitian ini merupakan quasi experiment dengan sebuah rancangan one group pretest-posttest. Analisis yang digunakan untuk mengolah data menggunakan uji statistik paired t-test. Pada kelompok intervensi edukasi media brosur, diperoleh rata-rata skor pre-test sebesar 62.18 dan setelah diberikan intervensi media diperoleh rata-rata skor post-test sebesar 71.03. Sedangkan pada kelompok intervensi edukasi media power point, diperoleh rata-rata skor pre-test sebesar 59.03 dan setelah diberikan intervensi dengan media diperoleh rata-rata skor post-test sebesar 79.70. Didukung dengan hasil p-value pada media sebesar 0.003 media brosur dan 0.000 media power point.
Kata Kunci : Edukasi, Media Brosur dan Power Point, Pedoman Gizi Seimbang
(PGS)